Yth : Para Peneliti Pengusul Program Penelitian Kolaborasi Indonesia (PPKI)
Dari : Direktur Riset dan Pengembangan
Perihal : Hasil Seleksi Full Proposal Program Penelitian Kolaborasi Indonesia (PPKI) 2021
Menindaklanjuti seleksi full proposal Program Penelitian Kolaborasi Indonesia yang telah dilaksanakan secara daring pada Sabtu, 13 Februari 2021 dengan pelaksana LPPM Universitas Sumatera Utara. Bersama ini kami menginfomasikan nama-nama peneliti yang ditetapkan sebagai penerima dana PPKI 2021. Berdasarkan hasil penilaian dan berita acara rapat pleno yang telah ditandatangani oleh 12 PTNBH dan UB pada tanggal 14 Februari 2021. Terlampir kami sampaikan daftar rincian penerima dana Program Penelitian Kolaboras Indonesia Tahun Anggaran 2021.
Bagi para peneliti, dimohon untuk mengirimkan soft file proposal dan Rencana Anggaran Biaya (RAB) Program Penelitian Kolaborasi Indonesia (PPKI) 2021 melalui link: http://bit.ly/ProposalPPKI2021 selambat-lambatnya hari Kamis, 25 Februari 2021.
Demikian informasi ini kami sampaikan, atas perhatian dan Kerjasama Bapak/Ibu diucapkan terima kasih.
18 Februari 2021
Direktur Riset dan Pengembangan
Dede Djuhana, Ph.D.
NUP.030603016