Nomor : 4397/UN2.R12/PPM.00.03/2015 13 November 2015
Lamp : 1 (satu) berkas
Perihal : Pembagian Kelas Monev Eksternal Hibah Riset TA 2015
Yth. Para Peneliti Hibah Desentralisasi dan Kompetitif Nasional
1. Penelitian Unggulan Perguruan Tinggi (PUPT)
2. Penelitian Unggulan Strategis Nasional (PUSNAS)
3. Penelitian Kompetensi (HIKOM)
4. Penelitian Kerjasama Luar Negeri dan Publikasi Internasional (KLN)
5. Penelitian Strategis Nasional (STRATNAS)
6. Penelitian Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI)
7. Penelitian Riset Andalan Perguruan Tinggi dan Industri (RAPID)
8. Penelitian Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Menindaklanjuti surat dari DRPM UI Nomor 4241/UN2.R12/PPM.00/2015, tertanggal 02 November 2015 perihal Pelaksanaan MONEV Penelitian Tahun 2015, bersama ini kami informasikan pembagian kelas pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi (Monev) untuk program Hibah Penelitian Desentralisasi dan Hibah Kompetitif Nasional dan Unggulan Perguruan Tinggi (PUPT).
Berkenaan dengan hal tersebut, bersama ini kami sampaikan hal-hal yang perlu dipersiapkan:
- Peneliti utama wajib datang dalam monitoring dan evaluasi laporan kemajuan
- Waktu monev disesuaikan dengan waktu registrasi/kehadiran (first come first in)
- Peneliti Utama membawa:
a. Laporan Kemajuan sebanyak 1 (satu) eksemplar
b. Log Book
c. Hasil atau produk luaran penelitian, berupa draf artikel jurnal, bukti pendaftaran HKI, bukti submitted/accepted di jurnal nasional
terakreditasi/internasional, buku ajar, dll.
d. Membawa soft copy bahan presentasi sebanyak 5 (lima) slide yang berisi (judul penelitian personalia, Roadmap, Methodologi, Luaran Tahun berjalan dan
rencana tahun berikutnya).
Atas perhatian dan kerjasamanya, diucapkan terima kasih.
Direktur Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat
TTD
Mohammed Ali Berawi, M.Eng.Sc., Ph.D.
NIP.197606152010121002
Tembusan:
Manajer Riset
Lampiran :