Undangan Presentasi Laporan Kemajuan Hibah Program Pengabdian kepada Masyarakat UI 2019

NOTA DINAS
Nomor : ND-282/UN2.R3.1/PPM.01/2019

Yth : Penerima Hibah Program Pengabdian kepada Masyarat UI (skema IbM)
Dari : Direktur Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat
Perihal : Undangan Presentasi Laporan Kemajuan Hibah Program Pengabdian kepada Masyarakat UI
2019

Kami ingin mengundang Bapak/Ibu dalam kegiatan Presentasi Laporan Kemajuan Program Pengabdian kepada Masyarakat UI dalam rangka monitoring pelaksanaan program yang akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal : Rabu-Jum’at/14-16 Agustus 2019
Jadwal : Terlampir
Tempat : R.Rapat Lt.Mezzanine, Gd.ILRC, Kampus UI Depok

Terkait dengan kegiatan tersebut, kami mohon agar Bapak/Ibu dapat mempersiapkan hal-hal berikut:

1. Ppt untuk presentasi laporan hasil sesuai dengan format terlampir dalam bentuk Softcopy;
2. Mengunggah soft copy laporan kemajuan, laporan keuangan 70% dan capaian luaran melalui Rima (grant.ui.ac.id)

Waktu presentasi kami alokasikan selama 10 menit dan untuk selebihnya tanya-jawab dengan reviewer. Mengingat pentingnya acara ini, kami mohon agar Bapak/Ibu dapat datang tepat pada waktunya dan tidak dapat diwakilkan.

Demikian informasi ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu diucapkan terimakasih.

26 Juli 2019
a.n. Direktur Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat
Kasubdit Perencanaan dan Pengembangan Riset UI

ttd

Dede Djuhana, Ph.D.
NIP030603016

Undangan Presentasi Laporan Kemajuan Hibah Pengmas UI 2019

Jadwal Presentasi Laporan Kemajuan Hibah Pengmas UI 2019

Template PPT_Presentasi Laporan Kemajuan Hibah Pengmas UI 2019